CatatanRilis/7.2

    From The Document Foundation Wiki
    This page is a translated version of the page ReleaseNotes/7.2 and the translation is 96% complete.
    Outdated translations are marked like this.


    Writer

    Perbaikan umum

    • Indeks alfabet, daftar isi, dan indeks buatan pengguna sekarang akan menghasilkan pranala yang dapat diklik ke tanda entri indeks dokumen 7685c074 (Michael Stahl, allotropia)
    Writer menampilkan berbagai indeks dan tooltip lewat tetikus untuk pranala ke tanda entri indeks dokumen
    • Semua isian latar belakang sekarang dapat diatur untuk menutupi halaman di dalam tepi maupun seluruh halaman 56d8007a (Michael Stahl, allotropia)
    Writer menampilkan halaman dengan BackgroundFullSize aktif dan nonaktif
    • Gaya halaman sekarang memiliki tepi jalur jilid postingan blog (Miklos Vajna, Collabora)
    Tepi Jalur Jilid pada Writer
    • Peningkatan bibliografi: keterangan alat untuk ruas entri bibliografi dan URL yang dapat diklik dalam rujukan tabel bibliografi postingan blog ke halaman tertentu pada PDFpostingan blog (Miklos Vajna, Collabora)
    Tooltip untuk ruas entri bibliografi
    URL yang dapat diklik pada tabel bibliografi
    • Menambahkan label dan kertas kartu nama (A-One, Hisago, Sanwa Supply, Daiso) yang digunakan di Jepang. Pekerjaan ini didasarkan pada data yang termasuk dalam ekstensi "Default Settings for Japanese", yang sebagian besar dikembangkan oleh Masahisa Kamataki. baddf594 (JO3EMC, Jun Nogata)
    72-japanese label-id.png
    • Penggambaran garis batas tabel yang kompatibel dengan Word sekarang memiliki dukungan yang lebih baik untuk sel yang digabungkan postingan blog (Miklos Vajna, Collabora)
    • Citra sebagai karakter sekarang dapat memiliki ukuran lebih besar dari 65k twip (sekitar 116 cm) postingan blog (Miklos Vajna, Collabora)
    • Saat dokumen Writer diekspor ke PDF, tautan antara jangkar dan catatan kaki atau catatan akhir (meskipun tidak pada halaman yang sama) kini tersedia di kedua arah 51d1952c 38cff2a3 (Georgy Litvinov)
    142741 screenshot.png
    • Dukungan untuk string format senarai dalam berkas ODT: saat ini aturan penomoran kompleks dari DOCX juga didukung untuk ODT 9987b518 (Vasily Melenchuk, CIB)
    • Pemeriksaan ejaan untuk indeks dinonaktifkan sekarang (bahasa ditata ke Nihil untuk Indeks gaya paragraf dan turunannya) tdf#143066 (Heiko Tietze, TDF)
    • Jenis berkas citra sekarang ditampilkan dalam dialog Properti Citra (Format ▸ Citra ▸ Properti... ▸ Citra), bukan hanya dialog Mampatkan Citra. tdf#138843 (Shubham Jain)
    • Perintah "Tanpa Senarai" sekarang tersedia di menu, menu konteks, bilah alat dan bilah sisi. tdf#92622 (Anshu)
    Perintah "Tanpa Senarai" kini lebih mudah diakses di menu, menu konteks, bilah alat dan bilah sisi. (Disorot dengan warna merah di tangkapan layar.)
    • Ruas sekarang tersenaraikan di bilah sisi Navigator, dan pengguna dapat memilih "Ruas" dan "Jenis ruas" di alat "Navigasi Menurut". tdf#137741 (Jim Raykowski)
    Ruas tersenaraikan pada bilah sisi Navigator dan dapat digunakan dalam fitur "Navigasi Menurut" yang ditemukan di bilah sisi dan bilah alat Temukan (disesuaikan). (Disorot dengan persegi panjang merah.)
    • A banner is shown to notify of tracked changes being recorded, with the option to reveal or hide the relevant toolbar. d8978605 (László Németh)
    Track Changes banner that offers to reveal / hide the track changes toolbar when relevant.
    • Menambah dan menghapus citra sekarang direkam oleh Lacak Perubahan. tdf#59463 and tdf#141994 (László Németh)
    Bilah sisi Kelola Perubahan menampilkan penambahan dan penghapusan gambar yang terlacak.
    • Anchor type selector added to frame style dialog 5951da51 (Miklos Vajna, Collabora)

    Surat Massal

    • Pengguna akan melihat peringatan tentang sumber data yang tidak ada alih-alih menghasilkan ruas kosong. Terdapat tombol untuk mengatasi masalah tersebut. blog post e64dc07c d7d48787 (Gülşah Köse, Collabora)
    Bilah informasi surat massal
    Peringatan dialog surat massal

    Kinerja

    • Pentembolokan fonta yang ditingkatkan untuk mempercepat rendering teks 3f69ec9a. (Luboš Luňák, Collabora)
    • Mengurangi waktu pembukaan untuk beberapa berkas DOCX tdf#135316 (Noel Grandin, Collabora)

    Metadata RDF pada Pemeriksa Gaya

    Pemeriksa Gaya menampilkan metadata RDF ODF 1.2 rentang teks beranotasi (text:meta), ruas metadata (text:meta-field), paragraf (text:p dan text:h) dan markah (text:bookmark-start). dd45df62, 11a4e270, db7ef0a9. (László Németh)

    Pemeriksa Gaya menampilkan metadata RDF tersembunyi pada posisi kursor yang terkait dengan rentang teks, paragraf, dan markah. Untuk rentang teks beranotasi, item senarai "Konten Teks Bersarang" dapat menunjukkan batas rentang teks beranotasi dan ruas metadata.

    Penaungan bidang metadata warna ubahan

    Dimungkinkan untuk mengatur warna bayangan gubahan untuk rentang teks beranotasi atau ruas metadata, mis. untuk visualisasi kategori metadata pada penyunting dokumen. Ctrl + F8 atau Tampilan ▸ Gelapkan Warna Ruas menonaktifkan/mengaktifkan penggelapan ruas berwarna ini. tdf#142448 (László Németh)

    Penggelapan ruas berwarna gubahan dari rentang teks beranotasi dan data warna penggelapan RDF URI::LO_EXT_SHADING yang pertama pada Pemeriksa Gaya. Tes unit komit menunjukkan penggunaan pyUNO dari fitur baru: a8a9b4f4

    Calc

    Perbaikan umum

    • Menambahkan format tanggal campuran "Tahun Umum (Era Name)" dan "Nama Era (Tahun Umum)" untuk format sel dalam bahasa Jepang. 8362c4b3 (Jun Nogata)
    72 mixed data format.png
    72 traditional japanese monthly name.png
    • Tabel HTML yang tercantum dalam dialog Data Eksternal (Lembar ▸ Tautkan ke Data Luar...) sekarang menampilkan keterangan tabel untuk membantu menunjukkannya. tdf#127484 (Andreas Heinisch)
    Calc 7.1 (kiri) dan Calc 7.2 (kanan). Calc 7.2 sekarang menampilkan kapsi tabel HTML dalam dialog Data Eksternal.
    • Kursor 'silang-gemuk' diperkenalkan. Untuk mengaktifkannya, buka Perkakas ▸ Pilihan ▸ Calc ▸ Tampilan dan centang "Bertema" (kursor mengikuti tema ikon); gunakan Sistem untuk menjaga penunjuk panah konvensional. tdf#104169 (Sarabjot Singh, Mesut Çifci) tdf#142499 (Heiko Tietze, TDF)
    kursor 'silang gemuk'
    • Dialog Tempel Spesial (Sunting ▸ Tempel Khusus ▸ Tempel Khusus...) telah dirancang ulang, dan pratata baru "Hanya Format" telah ditambahkan. tdf#134802 (Heiko Tietze, TDF)
    Tata letak dialog Tempel Khusus Baru di LibreOffice Calc 7.2, dengan pratata tambahan "Hanya Format".
    • Pilihan baru "Pilih Baris Terlihat Saja" dan "Pilih Kolom Terlihat Saja" untuk membatalkan pilihan sel tersembunyi (di menu Sunting ▸ Pilih). tdf#36466 (Tünde Tóth, NISZ)
    • Statistik Deskriptif (Data ▸ Statistik ▸ Statistik Deskriptif...) sekarang menggunakan label kolom rentang masukan untuk melabeli hasil. tdf#128018 (Andreas Heinisch)
    Perbandingan LibreOffice Calc 7.1 (kiri) dan 7.2 (kanan). Perkakas Statistik Deskriptif sekarang menggunakan kembali label kolom dari rentang sumber untuk memberi label statistik yang dihasilkan (persegi panjang merah pada gambar).

    Peningkatan Penyaring Otomatis

    • Calc menunjukkan nomor baris biru untuk baris yang disaring oleh Penyaring Otomatis. tdf#89841 (Tünde Tóth, NISZ)
    • Calc sekarang menyoroti penyaring otomatis yang aktif dengan panah seret turun tdf#140955 (Tünde Tóth, NISZ)
    Calc menunjukkan nomor baris yang disaring berwarna biru dan menyoroti seret turun penyaring otomatis yang aktif dengan panah
    • Tombol tarik turun Filter Otomatis sekarang menskalakan sesuai dengan tingkat zum lembar 008c2354 (Szymon Kłos, Collabora)
    • Calc sekarang dapat menyaring berdasarkan warna pada Penyaring Otomatis (warna latar belakang sel dan warna teks), mengimpor dan mengekspor dari dan ke format OOXML juga didukung tdf#76258 (Samuel Mehrbrodt, allotropia)
    Anda dapat memilih untuk menyaring baris berdasarkan warna teks/latar belakang
    • Tarik turun Penyaring Otomatis sekarang memiliki tombol "Bersihkan Penyaring" untuk menghapus semua kriteria (baik di tarik turun maupun dialog Penyaring Standar). tdf#141559 (Tünde Tóth, NISZ)

    Fungsi lembar kerja baru

    Fungsi lembar kerja yang berubah

    • CELL() sekarang mengevaluasi sel kiri atas dari argumen rentang sel tertentu sebagai parameter kedua alih-alih posisi berpotongan biasa untuk parameter skalar, demi interoperabilitas dan kepatuhan dengan definisi standar ODF OpenFormula. tdf#66409 (Eike Rathke, Red Hat)
    • RAWSUBTRACT() sekarang memproses argumen dari kiri ke kanan. Sebelumnya, RAWSUBTRACT(1;2;3;4) menghitung 1-4-3-2 seperti yang ditemui pada tumpukan argumen. Hal tersebut berubah untuk menghitung 1-2-3-4 dalam urutan "alami" dari kiri ke kanan seperti yang diharapkan. Hal ini mungkin menimbulkan perbedaan seperti pada =RAWSUBTRACT(0.3;0.2;0.1;-0.1;-0.2;0.3) di mana sebelumnya hasilnya adalah 2.77555756156289E-17 (dihitung sebagai (0.3-0.3--0.2--0.1-0.1-0.2) == (0.0--0.2--0.1-0.1-0.2) sama seperti =RAWSUBTRACT(0;0.2;0.1;-0.1;-0.2)), yang hasil pertamanya sekarang adalah 0 (dihitung sebagai (0.3-0.2-0.1--0.1--0.2-0.3)) and =RAWSUBTRACT(0;0.2;0.1;-0.1;-0.2) hasilnya sekarang adalah -2.77555756156289E-17. (Eike Rathke, Red Hat)
    • ROUND() memiliki batasan artifisial pada parameter kedua (posisi pembulatan) dihapus, di mana argumen sebelumnya harus dalam interval [-20,20] dan jika tidak, fungsi akan menghasilkan kesalahan. tdf#136794 (Eike Rathke, Red Hat)
    • IRR() sekarang dapat mengambil larik untuk parameter Nilai. (Sebelumnya hanya bisa mengambil rentang sel.) tdf#58585 (Andreas Heinisch)

    Kinerja

    • Peningkatan kecepatan tempel untuk rumus dengan fungsi VLOOKUP tdf#92456 (Noel Grandin, Collabora)
    • Peningkatan kecepatan pembukaan dan pengguliran beberapa berkas XLSX tdf#130326 (Noel Grandin, Collabora and Caolán McNamara, RedHat)
    • Peningkatan kecepataan saat penyaringan tdf#133878 (Luboš Luňák, Collabora)
    • Peningkatan kecepatan pembukaan berkas untuk beberapa berkas XLSX besar tdf#79049 (Noel Grandin, Collabora)

    Konversi Dokumen

    • Baris perintah konversi lembar sebar --convert-to csv:... atau ekspor string pilihan penyaring menerima parameter numerik ke-12 opsional baru, yang memungkinkan untuk mengekspor seluruh dokumen ke dalam berkas lembar satuan .csv atau lembar tertentu. tdf#135762 (Caolán McNamara, Red Hat; Eike Rathke, Red Hat)
      Sebagai contoh:
      soffice --convert-to csv:"Text - txt - csv (StarCalc)":44,34,UTF8,1,,0,false,true,false,false,false,-1 contoh.ods
      • 0 atau tidak ada berarti perilaku bawaan, lembar pertama dari baris perintah, atau lembar saat ini dalam pilihan penyaring makro, diekspor ke contoh.csv
      • -1 untuk seluruh lembar, setiap lembar diekspor ke berkas satuan dari nama berkas dasar yang digabungkan dengan nama lembar, misalnya contoh-Lembar1.csv, contoh-Lembar2.csv and contoh-Lembar3.csv
      • 2 atau nomor bilangan asli lainnya dalam rentang jumlah beberapa lembar untuk satu lembar tertentu, di sini hasilnya contoh-Lembar2.csv

    Impress & Draw

    Perbaikan umum

    • Kumpulan templat bawaan diperbarui (tdf#138097 - tim LibreOffice Indonesia dan Heiko Tietze, TDF):
      • Dihapus: Merah Alizarin, Biru Cerah, Merah Berkelas, Mengesankan, Hijau Rimbun (diperkenalkan di 4.4)
      • Ditambahkan: Candy, Freshes, Grey Elegant, Growing Liberty, Yellow Idea
    Templat Permen
    Templat Segar
    Templat Abu Elegan
    Templat Kemerdekaan Bertumbuh
    Templat Gagasan Kuning
    • Semua isian latar belakang sekarang dapat diatur untuk menutupi halaman di dalam tepi maupun seluruh halaman dda83832 (Michael Stahl, allotropia).
    Dialog Impress menampilkan kotak centang "Latar belakang menutupi tepi" yang baru
    • Peningkatan dan perbaikan gambar garis putus-putus dalam mode presentasi tdf#136957 (Luboš Luňák, Collabora)
    • Kolom-kolom jamak di kotak teks LibreOffice postingan blog (Mike Kaganski, Collabora)
    Tata letak kolom jamak baru di kotak teks Impress
    • Verifikasi tanda tangan PDF sekarang didasarkan pada PDFium postingan blog (Miklos Vajna, Collabora)

    Antarmuka Pengguna

    • Akses langsung ke faktor penskalaan dokumen melalui bilah status di Draw tdf#66470 (Heiko Tietze, TDF)
    Umpan balik dari faktor skala dengan menu konteks untuk mengubah dokumen ini
    • Dialog ekspor yang ditingkatkan untuk PNG dan JPG memperjelas perbedaan antara dimensi dan resolusi. tdf#115464 (Aditya Pratap Singh)
    Dialog ekspor PNG/JPG baru memperjelas perbedaan antara dimensi dan resolusi.

    Kinerja

    • Peningkatan waktu pemuatan dokumen dengan memuat gambar besar sesuai permintaan (Luboš Luňák, Collabora)
    • Peningkatan kecepatan rendering salindia dengan mengambil gambar besar terlebih dahulu (Luboš Luňák, Collabora)
    • Menggambar gambar semi-transparan lebih cepat 5ba5ac94. (Luboš Luňák, Collabora)

    Base

    Bagan

    Label Seri Data

    • Menambahkan nama seri ke label seri data sekarang dimungkinkan tdf#94235 (Samuel Mehrbrodt, allotropia)
    Sebelum: Tanpa label data
    Setelah: Label Data nampak

    Garis Kecenderungan "Rerata Bergerak"

    • Untuk garis kecenderungan "Rerata bergerak", jenisnya sekarang dapat dipilih tdf#133423 (Samuel Mehrbrodt, allotropia)
      • Sebelumnya (bawaan)
      • Tengah
      • Rerata Abscissa
    LibreOffice Calc 7.2 menampilkan dialog garis tren dan rerata bergerak jenis "Rerata Absis". Sekarang dimungkinkan untuk memilih dari tiga jenis tren: Lebih Dulu (baku), Pusat, dan Rerata Absis.

    Math

    • Sekarang diperbolehkan penskalaan kotak masukan kode. Lihat tdf#130654(Dante DM)
      • Pengaturan ini dapat diakses dari konfigurasi pakar pada: org.openoffice.Office.Math.smeditwindowzoom
      • Pengaturan dapat diakses dari panel pilihan matematika sebagai: Perkakas ▸ Pilihan ▸ LibreOffice Math ▸ Pengaturan ▸ Jendela masukan kode penskalaan

    Core / Umum

    • Perkakas pengembangan bawaan dengan "Xray" seperti pemeriksa objek UNO bagian 1 bagian 2 bagian 3 (Tomaž Vajngerl, Collabora)
    Perkakas Pengembangan - Pemeriksa objek UNO
    • Memilih ruas formulir di dalam dokumen sekarang dapat menggunakan Alt + <Mnemonic> tdf#139804 (Samuel Mehrbrodt, allotropia)
    • Pustaka C++ yang digunakan untuk menghasilkan kode QR diubah dari qrcodegen menjadi ZXing. tdf#139778 (Akshit Kushwaha)
    • StarViewMetafile Format (SVM) telah ditingkatkan: Saat menangani tdf#127471 Saya menemukan kutu yang tidak pernah dikenali: Saat menggunakan ScaledText, ekspor ke SVM bergantung pada sistem karena representasi internal yang berbeda dalam Font-MetafileAction. Sehingga, konten SVM berbeda jika ditulis pada Sistem Windows atau non-Windows, yang menyebabkan kesalahan saat menukar Metafile berbasis SVM di antara sistem tersebut (rincian dalam tugas ([1])). Karena SVM digunakan sebagian sebagai Metafile-Format dalam berkas yang disimpan (misalnya varian ODF), ini mengakibatkan SWcaledText yang tampak 'aneh'. Untungnya ScaledText tidak terlalu sering digunakan, tetapi misalkan banyak digunakan pada Label Bagan yang paling jelas terkena ini. Karena SVM adalah format kita sendiri, hal ini dapat ditingkatkan dengan menambahkan informasi ke Format SVM dengan cara yang kompatibel ke belakang. Setelah perbaikan, semua berkas SVM yang baru ditulis sekarang dapat ditukar antara Versi LibreOffice yang berisi perbaikan tersebut tanpa kesalahan itu. Untuk berkas yang sudah ada, hal ini tidak selalu memungkinkan, lihat Tabel ini ([2]) (setengah kedua) untuk rinciannya. (Armin Le Grand, allotropia)
    • Format Metafile EMF/WMF ditingkatkan: Saat menangani tdf#127471 dan mengoreksi format SVM (lihat di atas), saya juga menemukan bahwa kesalahan yang sama ada pada berkas EMF/WMF yang kami tulis. Format ini adalah format khusus Windows, yang membuat versi yang ditulis di bawah Windows menjadi versi yang sah. Definisi EMF/WMF tidak berada di tangan kami, jadi saya harus memperbaikinya secara berbeda. Perbaikan tidak hanya penting untuk pertukaran data tanpa cacat antara Versi LibreOffice, tetapi juga dengan semua jenis Aplikasi Windows yang menggunakan EMF/WMF sebagai Tipe Data. Setelah perbaikan EMF/WMF selalu diproduksi dalam bentuk bersuai Windows untuk ScaledText. Hal ini mengarah ke Tabel pertukaran data yang berjalan berikut ini([3]). (Armin Le Grand, allotropia)
    • Mendeteksi Berkas Metafile EMF/WMF lama yang ditulis salah: Agar tidak harus menerima berkas lama yang salah, saya menambahkan semacam 'Detektor Format-Emf-Wmf-Lama' yang menggunakan evaluasi fuzzy dan mengoreksi berkas lama saat dimuat di LibreOffice sejak sekarang. Hal ini membuat pertukaran antara EMF/WMF yang ditulis oleh Versi LibreOffice lama dan baru menjadi lengkap: tidak ada berkas tertulis lama yang hilang atau perlu direproduksi. Sayangnya ini tidak mungkin untuk Aplikasi Windows lainnya, jadi berkas EMF/WMF yang dihasilkan oleh Versi LibreOffice non-Windows yang lebih lama memiliki - solusi sementara - mis. dimuat dan ditulis ulang oleh Versi LibreOffice yang berisi perbaikan ini. (Armin Le Grand, allotropia)
    • Penyempurnaan untuk OLE tertaut pada Dokumen: Konten Data/Berkas OLE sekarang diselaraskan untuk menyimpan Dokumen tuan rumah. Sebelum perubahan ini, Data/Berkas OLE untuk OLE tertaut selalu disimpan/diubah saat OLE diubah saat menonaktifkannya. Hal ini tidak terduga dan tidak intuitif dari sudut pandang pengguna. Terdapat keluhan dari pengguna yang dengan sengaja *tidak* menyimpan Dokumen tuan rumah setelah mengubah OLE di dalamnya - dengan harapan Data/Berkas OLE tidak akan tersentuh seperti itu dan tetap sama saat menyematkannya kembali. Dengan perubahan ini (untuk rinciannya lihat tdf#141529) mengubah OLE tertaut akan ditunda (menggunakan berkas sementara) hingga Dokumen tuan rumah disimpan. Jika Dokumen tuan rumah ditutup tanpa menyimpan (atau Office lumpuh), OLE yang ditautkan tidak akan disimpan/diubah sama sekali. Ini lebih sesuai dengan harapan pengguna saat mengubah Data terikat Dokumen. (Armin Le Grand, allotropia)
    • Berbagai perbaikan saat menggunakan backend gambar berbasis Skia. (Luboš Luňák, Collabora)
    • Memperbaiki rendering teks CJK saat menggunakan backend gambar berbasis Skia. (Luboš Luňák, Collabora)
    • Kotak teks mendapatkan fitur kolom jamak pada semua modul postingan blog (Mike Kaganski, Collabora)
    • Dalam dialog Pilihan Keamanan, memilih "Hapus informasi pribadi saat menyimpan" sekarang menghapus nama dan tanggal dari komentar dan perubahan terlacak. 12da70. (László Németh, NISZ)

    Kinerja

    • Peningkatan kecepatan menggambar dengan gambar besar tdf#138068tdf#140797. (Luboš Luňák, Collabora)
    • Peningkatan kecepatan perenderan teks saat menggunakan fonta sandaran 7439cabc. (Luboš Luňák, Collabora)
    • Peningkatan interaktivitas operasi menggambar lambat dengan masukan pengguna berulang d3b498cc. (Luboš Luňák, Collabora)
    • Berbagai peningkatan kecepatan menggambar saat menggunakan backend gambar berbasis Skia. (Luboš Luňák, Collabora)
    • Peningkatan kecepatan swap dan konsumsi memori dari grafis (Tomaž Vajngerl, Collabora)

    Bantuan LibreOffice

    Penyaring

    Perbaikan pada penyaring impor/ekspor DOC

    • Impor DOC: penomoran bab sudah diperbaiki tdf#94326 (Justin Luth)
    • Impor DOC: itu memperbaiki Z-order objek tdf#120761 (Justin Luth)
    • Impor DOC: telah memperbaiki beberapa berkas DOC dalam sistem 64 bit tdf#139495 (Justin Luth)
    • Ekspor DOC: telah memperbaiki kehilangan tingkat kerangka tdf#81705 (Justin Luth)

    Perbaikan pada penyaring ekspor DOCX

    • DOCX: impor kepala/kaki yang dibuang. Sebelumnya kepala/kaki DOCX yang tidak aktif hilang selama waktu impor. Sekarang dapat dipulihkan dengan menonaktifkan pilihan "Konten yang sama di halaman kiri dan kanan" dan "Konten yang sama di halaman pertama" pada panel Header dan Footer dari gaya Halaman. Ini untuk meningkatkan interoperabilitas dengan program Office lainnya, mis. mendukung templat dokumen teks DOCX dengan lebih baik. tdf#141158 (Attila Bakos, NISZ)
    • DOCX: ekspor latar belakang NIHIL untuk ParaBackColor. tdf#140336 (Justin Luth)
    • DOCX: perbaiki tabel yang hilang di catatan kaki dan catatan akhir dengan mengubahnya menjadi tabel mengambang selama impor, dan menghapus mengambang pada saat ekspor DOCX. tdf#95806, tdf#125877, tdf#141172 (László Németh, NISZ)
    • Ekspor DOCX: simpan gambar kepala sekali. Writer biasa membuang berkas citra yang sama sebanyak yang ditampilkan di kepala atau kaki yang berbeda dalam dokumen, membuat ukuran berkas .docx membengkak. tdf#118535 (Dániel Arató, NISZ)
    • Impor tabel DOCX: perbaiki pemutus halaman tambahan. tdf#140182 (Attila Szűcs, NISZ)
    • DOCX: perbaiki penanganan untuk tingkat efek vs lebar garis. tdf#138895 (Miklos Vajna, Collabora)
    • Impor DOCX: perbaiki batas tblPrEx yang hilang dari sel tabel pertama. Sekarang kumpulan properti dari sel baru adalah salinan dari kumpulan properti pengecualian tabel dari baris tabel, seperti yang diperlukan untuk mengimpor pewarisan gaya tabel. tdf#140957 (László Németh, NISZ)
    • Ekspor DOCX: selalu tulis halaman judul di bagian props. Bahkan jika deskripsi halaman tidak diatur, kita harus mencoba menandai halaman judul karena rantai dua gaya halaman tidak dapat berfungsi untuk bagian yang berkelanjutan. tdf#124678 (Vasily Melenchuk, allotropia)
    • Ekspor DOCX: perbaiki pemutus halaman yang hilang. Saat paragraf kosong memiliki pemutus halaman dan pemutus seksi, hanya pemutus seksi yang diekspor ke DOCX, pemutus halaman tidak, sementara MSO memerlukannya untuk memperlihatkan semua pemutus halaman. tdf#121666 (Attila Szűcs, NISZ)
    • Impor DOCX: perbaiki arah bingkai. Bingkai dulunya diimpor dengan rotasi nol bahkan jika tag w:textDirection secara eksplisit memanggil orientasi tidak baku. tdf#97128 (Dániel Arató, NISZ)
    • Impor DOCX: perbaiki impor catatan akhir yang lambat dengan mem-parsing endnotes.xml hanya sekali alih-alih menguraikan lagi dan lagi untuk setiap catatan akhir. Ini adalah masalah kinerja yang serius untuk dokumen dengan ratusan catatan akhir, di mana impor catatan akhir membutuhkan waktu beberapa menit, bukan detik. tdf#76260, tdf#120351 (László Németh, NISZ)
    • DOCX: memperbaiki tepi halaman yang diimpor sebagai ganjal perbatasan. Mencoba mengimpor batas "nihil" yang tidak ada dari w:pgBorders memusatkan tepi halaman, menghapus nilainya ke ganjal batas. tdf#74367 (Attila Szűcs, NISZ)
    • Impor DOCX: mempertahankan pemformatan ruas CREATEDATE. Tanggal pembuatan dokumen tidak benar-benar berubah, jadi kami hanya dapat kehilangan jika hasil tembolok dari ruas tersebut tidak dipertahankan.tdf#134592 (Miklos Vajna, Collabora)
    • Impor tabel DOCX: perbaiki nol para tepi atas ketika hanya w:beforeAutospacing=0 yang ditentukan, tetapi tidak PARA_TOP_MARGIN (lihat default_spacing = -1 dalam pemrosesan LN_CT_Spacing_beforeAutospacing). tdf#137655 (László Németh, NISZ)
    • DOCX: menambahkan dukungan impor/ekspor untuk Jenis penomoran Ibrani/Arab tdf#141341 (Justin Luth)
    • Ekspor DOCX: sekarang Writer menyimpan penomoran russianUpper/russianLower tdf#97569 (Justin Luth)
    • Ekspor DOCX: hentikan duplikasi dalam teks yang ditunda tdf#134951 (Justin Luth)
    • DOCX: impor dan ekspor status komentar yang terselesaikan tdf#122222 (Mike Kaganski, Collabora)
    • Ekspor DOCX: perbaiki batas bingkai yang hilang tdf#131420 (Nagy Tibor and Attila Szűcs, NISZ)
    • Impor DOCX: perbaiki posisi bingkai dokumen lama dengan membatasi pilihan kompatibilitas AddFrameOffsets untuk dokumen yang dibuat oleh MSO 2010 atau lebih lama. tdf#138782 (Attila Bakos, NISZ)
    • DOCX: mengekspor kepala/kaki tersembunyi (terbagikan). tdf#69635 (Dániel Arató, NISZ)
    • DOCX: impor pelacak perubahan citra sebaris tdf#128913 (László Németh, NISZ)
    • Impor DOCX: perbaiki pemutus kolom yang hilang pada bentuk. Pemutus kolom dipindahkan ke bentuk tetangga selama impor yang pertama, dan dihilangkan selama impor yang kedua, kehilangan tata letak teks 2 kolom. Sebagai solusinya, pisahkan paragraf dengan memindahkan pemutus kolom menjadi paragraf baru. tdf#121659 (Attila Szűcs dan Tibor Nagy from NISZ and Justin Luth)
    • DOCX: mendukung penghapusan tabel (baris) terlacak. tdf#79069 (László Németh, NISZ)
    • DOCX c15: TabOverMargin tidak lagi berlaku di 2013+ tdf#142404 (Justin Luth)
    • Impor DOCX: perbaiki posisi obj berlabuh dengan to-char dan TEXT_LINE tdf#139915 (Miklos Vajna, Collabora)
    • Impor DOCX: peningkatan untuk indentasi baris pertama dalam senarai tdf#132752 (Vasily Melenchuk, allotropia)

    Peningkatan penyaring RTF

    • Impor RTF: perbaiki ukuran grafik yang terlalu kecil ketika picwgoal dan picw disediakan 490450c7 (Miklos Vajna, Collabora)

    Perbaikan pada penyaring impor/ekspor XLSX

    • Impor XLSX: atur tanda yang disaring untuk baris yang disembunyikan oleh Penyaring Otomatis untuk mendukung penyalinan hasil penyaringan. Tidak seperti ODS dan XLS, XLSX tidak membedakan baris yang disaring dan disembunyikan secara manual, dan tanpa perbaikan ini, salinan data yang tidak diperbarui dari penyaringan yang dimuat juga berisi baris tersembunyi. tdf#99913 (Tünde Tóth, NISZ)
    • Impor XLSX: perbaiki penyaring bulat yang hilang jika nilai penyaring yang disimpan berada dalam format sel yang terlihat (misalnya nilai yang dibulatkan) alih-alih nilai (penyuntingan) asli. Sekarang jendela sembulan Penyaring Otomatis menampilkan item menurut format sel yang terlihat (misalnya 1,0, bukan 1,01 atau 0,99), tetapi masih mengelompokkannya berdasarkan "format penyuntingan" (misalnya nilai tidak bulat yang terlihat selama penyuntingan), yaitu mungkin ada pengulangan nilai dalam kondisi penyaringan (misalnya dua pilihan "1,0" dan "1,0" untuk 1,01 dan 0,99). tdf#140968, tdf#140978 (Balazs Varga, NISZ)
    • Impor XLSX: perbaiki penyaring waktutanggal yang hilang dengan mengonversi representasi string dari data waktutanggal ke waktutanggal ISO 8601 (dengan kosong, bukan T) untuk menghilangkan perilaku yang bergantung pada lokal saat menyaring waktutanggal. tdf#137626 (Balazs Varga, NISZ)
    • Impor XLSX: terapkan lebih dari 8 penyaring dalam impor Penyaring Otomatis OOXML dengan menghapus batas buatan (yang tampak seperti batas untuk kondisi yang ditangani oleh penyaring standar di LO, tetapi tidak untuk Penyaring Otomatis). Sekarang menu sembulan Penyaring Otomatis tidak selalu memilih semua item, jika dokumen berisi lebih dari 8 item yang dipilih di sana. tdf#140469 (Balazs Varga, NISZ)
    • Impor XLSX: perbaiki pemformatan bersyarat dalam rentang sel yang sama. Beberapa aturan pemformatan bersyarat dari rentang sel yang sama diimpor secara tidak benar karena penanganan prioritas dan operatornya (yang berbeda) hilang. tdf#139928 (Nagy Tibor, NISZ)
    • XLSX mengekspor kolom tanggal yang disaring otomatis. Ekspor XML_dateGroupItem, XML_year, XML_month, XML_day, XML_dateTimeGrouping berdasarkan standar OOXML. tdf#139809 (Balazs Varga, NISZ)
    • Ekspor XLSX: perbaiki proliferasi gaya bersyarat. Gaya yang dibuat saat proses "ExtConditionalStyle_N N" untuk gaya bersyarat diperpanjang ditulis kembali ke berkas XLSX, menumbuhkan senarai gaya sel dengan setiap simpan-muat ulang dengan gaya yang tidak digunakan. tdf#139167 (Nagy Tibor, NISZ)
    • Impor XLSX: perbaiki kolom tanggal yang disaring otomatis dengan mengimpor dateGroupItem. tdf#116818 (Balazs Varga, NISZ)
    • Ekspor XLSX: perbaiki nama berkas yang hilang di tautan yang dimodifikasi. tdf#138832 (Attila Szűcs, NISZ)
    • Ekspor XLSX: perbaiki posisi gambar yang diputar tdf#139258 (Szabolcs Toth, NISZ)
    • Impor XLSX: perbaiki aturan pemformatan bersyarat jenis "Rumus adalah" saat rumus berisi acuan ke lembar kerja lain. tdf#113013 (Nagy Tibor, NISZ)
    • XLSX: perbaiki pemformatan bersyarat "dimulai/diakhiri dengan" saat menggunakan jenis dan acuan sel "Teks yang diberikan". tdf#120749 tdf#139394 (Nagy Tibor, NISZ)
    • Ekspor XLSX: perbaiki pemformatan bersyarat "berisi" saat menggunakan jenis "Teks yang diberikan" dengan acuan sel alih-alih string tetap. Perbaikan juga meliputi "notContainsText", dan penyiapan perbaikan untuk kondisi tipe "beginsWith", "endsWith" dan "expression". tdf#139021 (Nagy Tibor, NISZ)
    • Impor XLSX: sembunyikan rentang Penyaring Otomatis bernama tersembunyi. tdf#127301 (Balazs Varga, NISZ)

    Perbaikan pada penyaring impor/ekspor PPTX

    • Impor PPTX: perbaiki efek WordArt textDeflate dan textInflateTop. Efek ini dipetakan secara tidak benar, mengakibatkan tampilan yang hilang dan setelah bolak-balik ODP, mengubah efek. tdf#125560 (Gabor Kelemen, NISZ and Regina Henschel)
    • Impor PPTX: perbaiki warna pranala langsung yang hilang. tdf#137367 (Nagy Tibor, NISZ)
    • Ekspor tabel PPTX: perbaiki perataan vertikal. tdf#131905 (Nagy Tibor, NISZ)
    • PPTX WordArt 3D, tambahkan sp3d. tdf#140865 (Regina Henschel)
    • Bayangan untuk tabel dari PPTX di Impress. postingan blog (Miklos Vajna, Collabora)
    Bayangan tabel pada Impress dari PPTX
    • Dukungan impor untuk grafik yang dipotong menjadi geometri gubahan. blog post db39b68c (Gülşah Köse, Collabora)
    Pangkas geometri gubahan
    • Dukungan impor untuk posisi pangkas dari grafik terpangkas gubahan. blog post ccdee8ee (Gülşah Köse, Collabora)
    Posisi pangkas dari bentuk terpangkas gubahan
    • Dukungan impor untuk efek skala abu-abu dari grafik yang dipangkas khusus.blog post b7189e1a (Gülşah Köse, Collabora)
    Efek skala abu-abu pada bentuk terpangkas gubahan
    • Dukungan impor untuk efek cermin dari grafik terpangkas gubahan. blog post 62ee7fdc(Gülşah Köse, Collabora)
    Efek cermin pada grafik terpangkas gubahan
    • Dukungan impor untuk nilai peregangan khusus dari grafik terpangkas gubahan.blog post 2c96bd26(Gülşah Köse, Collabora)
    Nilai peregangan khusus dari gambar terpangkas gubahan
    • Ekspor PPTX: perbaiki pewakil. Pewakil kosong diekspor sebagai bentuk gubahan kosong putih, kehilangan kenampakan dan kegunaannya. tdf#111903, tdf#137152 (Attila Bakos, NISZ)
    • Impor PPTX: perbaiki pranala internal ke salindia. Pranala internal hilang, jika pranala tersebut merujuk salindia menggunakan namanya. tdf#65724 (Nagy Tibor, NISZ)
    • Ekspor PPTX: perbaiki pranala internal yang diekspor sebagai eksternal secara tidak sengaja: setelah memuat ulang ekspor yang buruk, mengklik pranala membuka berkas yang sama di dokumen lain, karena tautan yang diekspor juga berisi rujukan nama berkas lengkap alih-alih nama salindia, menurut OOXML Relationship TargetMode="External". tdf#54037 (Nagy Tibor, NISZ)
    • Impor PPTX: perbaikan nama salindia yang digandakan. tdf#103347 (Nagy Tibor, NISZ)
    • Animasi PPTX: ekspor repeatCount tdf#124457 (Nagy Tibor, NISZ)
    • PPTX: perbaikan pertunjukan salindia gubahan tidak terimpor tdf#131390 (Nagy Tibor, NISZ)
    • PPTX: perbaikan ekspor pertunjukan salindia gubahan tdf#125071 (Nagy Tibor, NISZ)

    Peningkatan penyaring WMF/EMF

    • Tambahan dukungan untuk mengimpor citra WMF dan EMF, yang dihasilkan oleh LTSpice tdf#53004 tdf#142495 (Bartosz Kosiorek, Valek Filippov - QA)
    Citra vektor dibuat oleh LTSpice XVII dan dibuka di LibreOffice 7.2
    • Tambahan dukungan untuk mengimpor citra EMF, yang dihasilkan oleh CATIA tdf#55007 (Bartosz Kosiorek, Valek Filippov - QA)
    Citra dieksport oleh CATIA V5 dan dibuka di LO
    • Tambahan dukungan untuk mengimpor citra EMF, yang dihasilkan oleh ESRI ArcMap 2004 tdf#128199 (Bartosz Kosiorek, Valek Filippov - QA)
    • EMF: Menerapkan dukungan rekaman PAINTRGN tdf#55058 (Bartosz Kosiorek)
    • EMF: Peningkatan kinerja rekaman FILLRGN, PAINTRGN, EXTSELECTCLIPRGN tdf#142745 (Bartosz Kosiorek, Valek Filippov - QA)
    • WMF EMF Perbaikan rekaman RestoreDC berdasarkan pada spesifikasi MS tdf#142567 (Bartosz Kosiorek, Valek Filippov - QA)
    • EMF: Penambahan dukungan pemutaran untuk INTERSECTCLIPRECT, ARC, ARCTO, CHORD, PIE dan ROUNDRECT tdf#55058 tdf#141982 tdf#142139 (Bartosz Kosiorek, Valek Filippov - QA)
    • EMF: Perbaikan penampilan ARC, CHORD dan PIE tdf#55007 tdf#142263 tdf#142268 (Bartosz Kosiorek, Valek Filippov - QA)
    • WMF: Penambahan dukungan untuk memilih warna dari palet tdf#117957 (Bartosz Kosiorek, Valek Filippov - QA)
    • WMF/EMF: Perbaiki garis gambar dengan lebar berbeda tdf#112603 tdf#142014 tdf#142139 (Bartosz Kosiorek, Valek Filippov - QA)
    • WMF: Penambahan penerapan dari rekaman BitBlt dan StretchBlt tdf#55058 tdf#142722 (Bartosz Kosiorek, Valek Filippov - QA)
    • WMF: Pertahankan perintah menggambar non-EMF+ dan EMF+ selama perjalanan pulang-pergi memuat/menyimpan 6b349bcc. (Luboš Luňák, Collabora)
    • EMF+: Penambahan dukungan kuas ke catatan DrawString tdf#142975 (Bartosz Kosiorek, Valek Filippov - QA)
    • EMF+ Penambahan dukungan penyelarasan untuk DrawString tdf#142995 tdf#142997 tdf#143076 (Bartosz Kosiorek, Valek Filippov - QA)

    Peningkatan penyaring SVG

    • Sebuah salindia dengan latar belakang ubahan sekarang dapat diekspor dengan benar fd84bce8 (Marco Cecchetti, Collabora).
    • Dimungkinkan untuk mengekspor salindia dengan bitmap sebagai latar belakang3d008f3b (Marco Cecchetti, Collabora).
    • Latar belakang diekspor dengan cara yang dioptimalkan. Jika beberapa salindia berbagi bitmap yang sama dengan latar belakang, bitmap hanya diekspor sekali. Dengan cara yang sama jika latar belakang terdiri dari ubin di mana semua ubin adalah bitmap yang sama, bitmap diekspor hanya sekali. Peningkatan yang sama telah disediakan untuk latar belakang yang dibuat dengan pola atau arsir66f88211 (Marco Cecchetti, Collabora).

    Antarmuka Pengguna Grafis

    Umum

    • Perintah Muncul HUD (Heads-up Display - Tampilan Kepala Atas) baru - untuk mencari dan menjalankan tindakan. Perintah ini dapat dipanggil dengan menu Bantuan ▸ Cari Perintah atau pintasan ⇧ Shift + Esc tdf#91874 postingan blog (Tomaž Vajngerl, Collabora)
    Perintah Muncul
    • Kunci bilah alat global sekarang dapat dimatikan melalui Tampilan ▸ Bilah Alat tdf#131817 (Heiko Tietze, TDF)
    • Alternatif Perkakas ▸ Pilihan ▸ LibreOffice ▸ Warna Aplikasi tema 'LibreOffice Dark' ditambahkan. tdf#141986 (Heiko Tietze, TDF)
    Warna Aplikasi dengan tema 'LibreOffice Gelap'

    Tema Ikon

    Dialog

    • Dialog Templat mendapat tampilan daftar. Anda dapat mengurutkan template berdasarkan nama, kategori, tanggal, modul, ukuran, dan lain-lain. tdf#104154 (Vert D.)
    Tampilan Daftar Dialog Templat
    • Berkas ▸ Properti... ▸ Umum ▸ Lokasi sekarang menjadi tautan yang dapat diklik ke direktori jika berkasnya adalah lokal tdf#135896 (Heiko Tietze, TDF)

    Bilah Sisi

    • Panel Fontwork ditambahkan. (Szymon Kłos, Collabora)
    Fontwork-sidebar.png

    Bilah Notebook

    • Sekarang lebih mudah untuk menemukan gaya menggunakan pemetik gaya yang dapat digulirkan (Szymon Kłos, Collabora)
    Nbstyles.gif

    Pelokalan

    Bahasa/pelokalan baru dengan data lokal

    Tersedia sebagai bahasa dokumen baku dan untuk pemformatan khusus lokal.

    • Inggris (Denmark) {en-DK}. (Eike Rathke, Red Hat)
      Menggunakan pemisah desimal koma ',' dan pemisah kelompok titik '.'.
      Format tanggal(+waktu) ISO 8601.
      Mewarisi kalender dari {en-GB} (week-1stweek=4 first_weekday=2).
      Simbol mata uang DKK 'kr.'.
      Simbol mata uang kedua EUR '€'.

    Tambahan bahasa pada daftar bahasa

    Tersedia untuk atribusi teks.

    • Pali Thai {pi-Thai} dalam daftar bahasa CTL. tdf#139607 (Eike Rathke, Red Hat)
    • Cabécar {cjp-CR} dan Bribri {bzd-CR}. tdf#138839 (Eike Rathke, Red Hat)
    • Sesotho {st-LS} (sebagaimana dituturkan di Lesotho). (Eike Rathke, Red Hat)

    Perbaikan alat pemeriksa dan dukungan bahasa

    • Tesaurus dan kamus ejaan Esperanto (Carmen Bianca Bakker, András Tímár)
    • Pembaruan besar dari kamus ejaan Ceko: ribuan kata telah ditambahkan (berdasarkan frekuensi kata yang hilang di corpora), diubah (memperbaiki bentuk yang salah) atau dihapus (termasuk bentuk benar yang jarang digunakan yang dapat membingungkan dengan bentuk yang salah ketik). Untuk rincian lebih lanjut dalam bahasa Ceko, lihat this blogpost atau berkas README. (Miroslav Pošta, komit oleh Stanislav Horáček)
    • Pengubah kode format angka [NatNum12] sekarang mendukung semua nama hari dan bulan, disingkat atau penuh atau inisial, dengan atas, bawah, kapitalisasi dan judul kata kunci. Kata kunci bawah baru, lihat juga tdf#128314. (Eike Rathke, Red Hat)
      • Contoh:
        • [NatNum12 MMM=upper]MMM-DD menampilkan sebagai format JAN-01
        • [NatNum12 MMMM=lower]MMMM menampilkan sebagai format januari
        • [NatNum12 MMMM=capitalize]MMMM menampilkan sebagai format Januari (dimaksudkan untuk lokal di mana nama bulan hanya dalam huruf kecil)
      • Perhatikan bahwa tidak ada aturan pengubah NatNum12 dan pilihan ejaan yang dapat diekspor ke Excel atau Word atau format berkas lain selain ODF (OpenDocument Format).

    Skripting

    Perpustakaan ScriptForge

    Kumpulan sumber daya skrip makro yang dapat diperluas dan kuat untuk LibreOffice yang akan dipanggil dari skrip Basic atau Python pengguna. (Jean-Pierre Ledure)

    Perpustakaan mendedahkan total 21 layanan dengan masing-masing sekelompok metode dan properti.

    • Layanan DialogControl mendukung kendali pohon termasuk peristiwa OnNodeSelected dan OnNodeExpanded.
    • Bagian manajemen dokumen diperkaya dengan layanan Form dan FormControl baru. Formulir dan subformulirnya dapat ditempatkan di dokumen Base, Writer, atau Calc.
    • Seluruh rangkaian layanan (kecuali untuk fungsi-fungsi yang lebih baik ditangani oleh Python secara asli) tersedia untuk skrip Python dengan sintaks dan perilaku yang identik seperti di Basic. Selain itu, satu himpunan metode disediakan kompatibel dengan fungsi bawaan dasar homonimnya (MsgBox, CreateUnoService, ...). ScriptForge juga mengintegrasikan konsol shell APSO, menyediakan instalasi sebelumnya dari ekstensi APSO.
    • Versi bahasa Inggris dari dokumentasi perpustakaan ScriptForge (7.2) telah sepenuhnya terintegrasi di halaman bantuan LibreOffice (https://help.libreoffice.org/7.2/en-US/text/sbasic/shared/03/lib_ScriptForge.html?DbPAR=BASIC). Terjemahan mereka ke dalam bahasa lain sedang berlangsung. (Alain Romedenne, Rafael Lima)

    BASIC

    • Fungsi InStr dan Replace sekarang mendukung operasi peka besar kecil kapital untuk karakter non-ASCII menggunakan aplikasi lokal. tdf#139840 dantdf#132389 (Andreas Heinisch)
    • Mengekspor makro pada Berkas ▸ Ekspor Basic, menulis berkas *.bas yang dihasilkan menggunakan rangkaian karakter UTF-8 termasuk BOM. Mengimpor makro di bawah Berkas ▸ Impor Basic, memeriksa apakah BOM ada, dan memutuskan apakah berkas *.bas akan diimpor menggunakan sistem atau rangkaian karakter UTF-8. tdf#139196 (Andreas Heinisch)

    Python

    • Versi Python yang dikirimkan dengan LibreOffice telah ditingkatkan ke 3.8.10 c22fc8 (Jan-Marek Glogowski, CIB)

    Penghapusan / Penghentian Fitur

    Umum

    • Penghapusan VLC di avmedia yang sudah lama berstatus eksperimental sejak 2015 dan tidak ada tambalan nyata sejak 2013.

    Lihat https://lists.freedesktop.org/archives/libreoffice/2020-December/086522.html (Julien Nabet)

    • Kode gambar berbasis OpenGL telah dihapus demi Skia/Vulkan. (Luboš Luňák, Collabora)

    Kompatibilitas Platform

    Mac

    Windows

    • Anda sekarang dapat menggunakan wildchar saat mengonversi dokumen dari baris perintah. tdf#48413 (Deborah Barkley-Yeung)
    Sebagai contoh, perintah berikut ini mengonversi semua dokumen dengan ekstensi .doc pada direktoriC:\Docs\In\ ke format ODF:
        soffice.exe --headless --convert-to odf --outdir C:\Docs\Out C:\Docs\In\*.doc
    • LibreOffice sekarang dapat memeriksa asosiasi format berkas bawaan untuk format ODF saat awal mula tdf#45735 (Matt K.)
    Dialog baru jika beberapa format berkas ODF tidak terkait dengan LibreOffice
    • Menambahkan konfigurasi pakar baru org.openoffice.Office.Common/Load/DetectWebDAVRedirection (true' secara bawaan), menonaktifkannya memungkinkan untuk menonaktifkan deteksi penggerak yang dipetakan WebDAV pada Windows ( ditambahkan dalam tdf#126121 versi 6.4), dan menggunakan mekanisme akses WebDAV bawaan Windows sebelumnya (yang mencegah LibreOffice memperoleh informasi tambahan tentang dokumen, tetapi memungkinkan untuk menggunakan beberapa fitur seperti otentikasi WebDAV berbasis cookie, yang belum didukung oleh LibreOffice secara asli) tdf#141164 (Mike Kaganski, Collabora)

    Perubahan API

    • osl_getLocalHostname tidak lagi mengembalikan FQDN (Fully Qualified Domain Name - Nama Domain yang Sepenuhnya Memenuhi Syarat). Hal ini mempercepat fungsi saat bekerja tanpa menanyakan DNS melalui jaringan. (Samuel Mehrbrodt, allotropia) eac00017
    • osl_demultiplexSocketEvents dan fungsionalitas dukungannya tidak digunakan lagi, tanpa penggantian di UNO C/C++ API, dan berpotensi dihapus dari versi yang lebih baru. 0a126b4c

    Perubahan UNO API

    • Antarmuka XSystemTransferable dibuang dari CDOTransferable. Antarmuka tersebut hanya diterapkan untuk objek yang dapat ditransfer di Windows; dan implementasinya salah sehingga tidak dapat digunakan dengan cara apapun 818a84c4 (Mike Kaganski, Collabora)
    • Penggantian "Tanpa luas Tanpa Pemutus" (uno:InsertZWNBSP) dengan "Penggabung Kata" (uno:InsertWJ) karena perintah tersebut menyisipkan karakter U+2060 tdf#140796 (Julien Nabet)
    • Perintah UNO "uno:PasteTransposed" ditambahkan. Tempel Transpos adalah bagian dari dialog "Tempel Khusus" dan sekarang bisa dipanggil langsung. tdf#102255 (Roland Kurmann)
    • Perintah UNO "uno:PasteAsLink" ditambahkan. Tempel Sebagai Taut adalah bagian dari dialog "Tempel Khusus" dan sekarang bisa dipanggil langsung. tdf#102255 (Roland Kurmann) tdf#90101 (Roland Kurmann)
    • Kompatibilitas Calc VBA properti Range.Formula dan Range.FormulaR1C1 salah menggunakan ekspresi formula lokal seolah-olah keduanya merupakan implementasi Range.FormulaLocal dan Range.FormulaR1C1Local. Keduanya berfungsi pada antarmuka dan lokal bahasa Inggris, tetapi tidak dalam antarmuka yang diterjemahkan atau dengan pemisah berbeda yang bergantung pada lokal, dokumen Excel yang diimpor menggunakan properti ini gagal di sana.
      Sebagai gantinya, mereka sekarang menggunakan ekspresi dan pemisah rumus bahasa Inggris. Selain itu Range.FormulaLocal dan Range.FormulaR1C1Local diimplementasikan untuk menggunakan ekspresi formula yang dilokalkan. tdf#141543 (Eike Rathke, Topi Merah)
      • Perubahan ini berarti untuk makro yang dibuat di LibreOffice yang mengandalkan perilaku yang salah di lingkungan non-Inggris yang dilokalkan, makro tersebut akan berhenti berfungsi, solusi dalam kasus ini adalah mengganti pengaturan atribut Formula dan FormulaR1C1 dengan FormulaLocal dan FormulaR1C1Local sebagai gantinya.